Petualangan Eduwisata Kolah Banyu Meriahkan Hari Jadi Sendangsari Ke 78

01 Oktober 2025
SLAMET SUPRIYONO.. S.SI
Dibaca 7 Kali
Petualangan Eduwisata Kolah Banyu Meriahkan Hari Jadi Sendangsari Ke 78

Sendangsari-Sekolah Sampah Bantala Abyudaya (Kolah Banyu) salah satu eduwisata yang berada di Padukuhan Kroco, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo menggelar kegiatan Open House Eduwisata Kolah Banyu sekaligus memeriahkan Peringatan Hari Jadi Kalurahan Sendangsari Ke 78 Tahun 2025 dengan tema “Petualangan Eduwisata Kolah Banyu”, Minggu (28/09/2025).

Acara ini diselenggarakan oleh Tim PPK Ormawa Himakom Universitas AKPRIND Indonesia yang mendapatkan pendanaan dari Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendiktisaintek Tahun 2025 berkolaborasi dengan pengelola Kolah Banyu dan Pemerintah Kalurahan Sendangsari.

Acara yang digelar di Joglo Bantala Abyudaya tersebut dihadiri oleh para tamu undangan dari berbagai instansi, antara lain Dinas Pariwisata Kulon Progo, Dinas Lingkungan Hidup Kulon Progo, Dikpora Kulon Progo, Lurah dan perangkat Kalurahan Sendangsari, Rektor Universitas AKPRIND Indonesia beserta jajaran, Dosen Pendamping PPK Ormawa Himakom, Ketua Pokdarwis, Perwakilan Desa Wisata, Ketua IPPS Sendangsari, Kepala Sekolah SD dan TK, serta seluruh Ketua RT/RW di Padukuhan Kroco.

Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, TK, dan SD. Beberapa di antaranya berasal dari SDN Sendangsari, SDN Klegen, SDN Gebangan, SDN Pengasih, TK Pamardi Putra III & IV, TK PGRI Banyuroto, TK ABA Serang, TKIT Ibnu Mas’ud, TKIT ABA Sendangsari, dan seluruh PAUD Se Sendangsari.

Rangkaian kegiatan Open House dimulai dengan lomba fashion show kostum daur ulang untuk tingkat PAUD, lomba mewarnai dengan tema jenis-jenis sampah untuk tingkat TK, serta lomba melukis pot dari galon bekas dan ecobrik bagi siswa SD.

Antusias peserta bertambah saat Bunda Wulan dari PPMI Cabang Kulon Progo hadir membawakan dongeng interaktif bertema lingkungan dan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle). Selain itu, terdapat pula sesi edukasi pilah sampah, pertunjukan seni tari Nawung Sekar dari Sanggar Tari Komunitas Wolulas Padukuhan Kroco, hingga stand UPPKA Mukti Migunani Kampung KB yang menampilkan produk-produk unggulan Sendangsari.

Kepala Kolah Banyu, Slamet Supriyono, S. Si mengucapkan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada para tamu dan semua pihak yang telah membantu terselenggranya acara ini, juga berharap semua pihak terundang bisa menjadi mitra dalam mengembangkan dan mengelola sekolah sampah tersebut.

Lurah Sendangsari, Suhardi, S.E. juga menyampaikan apresiasinya atas peran aktif mahasiswa, komunitas, dan masyarakat dalam menjadikan Kolah Banyu sebagai destinasi eduwisata unggulan Kalurahan. Sinergitas antara pilar DesaWisata, Desa Budaya, Desa Prima dan Desa Preneur menjadikan kegiatan ini semakin meriah.

Dalam sambutanya Rektor Universitas Akprind Indonesia, Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom menyampaikan bahwa Kolah Banyu ini merupakan sekolah berbasis pengelolaan lingkungan yang diinisiasi oleh kelompok masyarakat yang ada di Sendangsari yang juga sangat mendukung kegiatan wisata. Sehingga Beliau menegaskan komitmen kampus untuk terus mendukung kegiatan berbasis lingkungan dan pemberdayaan masyarakat Eduwisata Kolah Banyu. Kegiatan sekolah sampah ini diharapkan memang menjadi salah satu rujukan pembelajaran, tentunya dengan menggandeng stakeholder yang ada, seperti Dinas Pariwisata, Dikpora, Dinas Lingkungan Hidup, Karang Taruna, Pemerintah Kalurahan dan lain-lain.

Pada kesempatan ini juga dilakukan serah terima Berita Acara Sarpras dari Ketua PPK Ormawa Himakom Universitas AKPRIND Indonesia Elroy Abram Anugrahta Sitepu yang didampingi oleh Dosen Pendamping Dr. Emy Setyaningsih ke Pengelola Kolah Banyu Bapak Slamet Supriyono, S.Si, yang didampingi Lurah Sendangsari. Yang dilanjutkan dengan Pembukaan Eduwisata Kolah Banyu secara resmi oleh Dinas Pariwisata yang diwakili oleh Kepala Bidang Ekonomi Kreatif dan Sumber Daya Pariwisata Kulon Progo, Ibu Agustina Dyah Saraswati, S.T., M.M.

Kegiatan ini ditutup dengan pengumuman pemenang lomba dan pembagian hadiah yang diserahkan langsung oleh perwakilan Universitas AKPRIND, Dinas terkait, dan Pemerintah Kalurahan Sendangsari.

Melalui Open House ini, Kolah Banyu semakin meneguhkan perannya sebagai pusat eduwisata lingkungan yang tidak hanya mendidik, tetapi juga menginspirasi masyarakat untuk hidup lebih hijau, sehat, dan berkelanjutan.